Sabtu, 12 Desember 2015

Jadwal Berubah, Panitia Pemilwa Kurang Sosialisasi



Malang, PERSPEKTIF Jadwal Pemilwa yang sebelumnya telah ditentukan dan disosialisasikan kepada mahasiswa FISIP mengalami perubahan. Hari pencoblosan yang semula akan dilakukan bersamaan dengan Pemira hari Rabu, (16/12) diundur menjadi Jumat (18/12). Rangkaian lain seperti kampanye dan debat terbuka juga mengalami perubahan jadwal. 

“Semua perubahan jadwal Pemilwa adalah alasan panitia Pemilwa sendiri dalam menyukseskan acara Pemilwa ini agar dapat berjalan lancar dan damai,” terang Ariq Guvian selaku Ketua Pelaksana Pemilwa tentang alasannya merubah jadwal.

Adanya perubahan jadwal pada rangkaian kegiatan Pemilwa ini belum disosialisasikan oleh pihak panitia. “Saya sudah mendengar baik secara langsung dan tidak langsung mengenai isu penundaan ini, namun alangkah lebih baik jika mungkin panitia Pemilwa dengan didampingi Dewan Perwakilan Mahasiswa (DPM) bisa melakukan sosialisasi atau setidaknya memberikan informasi resmi agar ketidakpastian ini berakhir, sehingga semua warga FISIP secara bersama legowo dan mengawal jalannya Pemilwa yang independen, jujur, adil, dan transparan,” tutur Fajar Surya Dewantara (12/12).


“Saya berharap ada keputusan yang bijak dan adanya win-win solution terkait penyelenggaraan Pemilwa ini. Namun yang saya harapkan, asumsi dari kebanyakan orang dapat terbantahkan bahwa mau hari apapun termasuk hari Jumat, animo warga FISIP meningkat dalam Pemilwa,” lanjut mahasiswa Ilmu Komunikasi yang mencalonkan diri sebagai Presiden Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) pada Pemilwa kali ini.

Pergantian jadwal ini mengundang berbagai pendapat tidak hanya dari para calon DPM ataupun BEM namun juga dari kalangan mahasiswa FISIP sendiri, seperti yang diungkapkan oleh Yudina Nujumul Qur’an. “Mungkin pengundurannya terjadi karena panitia kurang persiapan dan sosialisasi yang masih kurang efektif. Jadi panitia mempersiapkan semuanya agar sempurna,” ungkap Yudina. (yw/ekn)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar