Rabu, 11 November 2015

Puisi: Bayangan

Oleh: Jihan Ramadhana*

Pantaskah aku cemburu?
berjalan di jembatan tanpa hambatan,
menginjak bebatuan tanpa kesakitan

Pantaskah aku cemburu?
Gapaian tangan pada bintang,
Bentangan mata pada lautan

Pantas kah aku cemburu?
Bahkan pada lembut kasih ibu
Yang bersenandung merdu

Pantaskah aku cemburu?
Padamu,
Cakarmu,
Kuasamu.



Tentang Penulis:
*Jihan Ramadhana
Penulis adalah mahasiswi jurusan psikologi Universitas Brawijaya. Saat ini ia aktif sebagai anggota divisi Sastra LPM Perspektif.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar