Sabtu, 27 September 2014

Open House LKM Dorong Maba Ikut Organisasi


Malang, PERSPEKTIF -
 Open house Lembaga Kedaulatan Mahasiswa (LKM) FISIP UB usai diselenggarakan, Sabtu (27/9). Acara yang melibatkan seluruh organisasi kemahasiswaan tersebut telah berhasil menarik minat mahasiswa baru untuk ikut berorganisasi. Hal ini dirasakan oleh Yuyun Priantini, mahasiswi Ilmu Komunikasi 2014. Ia mengaku dengan adanya acara tersebut, maba dapat mendapatkan informasi-informasi tentang organisasi kemahasiswaan yang ada di FISIP.

"Kita jadi tahu informasi tentang LKM di FISIP. Aku tertarik ikut BEM, himpunan sama Perspektif juga karena waktu SMA bergabung di ekstrakulikuler jurnalistik," ujar Yuyun.

Open house yang diselenggarakan di halaman gedung FISIP tersebut juga menarik perhatian salah saty maba, Nisa Amalia. Ia mengaku tertarik untuk mengikuti LSO event organizer, Mixth.

"Aku pengen ikut Mixth, soalnya aku anaknyanggak bisa diam, terus juga tertarik sama acara-acaranya," ujarnya disela-sela acara open house.

Menurut Olin Laseta salah satu anggota Sevenline Radio, mengikuti organisasi kemahasiswaan sangat penting untuk melatih kemampuan mahasiswa.

"Mahasiswa harus ikut organisasi agar tahu bagaimana cara kerja, bagaimana di dunia kerja, serta menambah wawasan dan link, jadi mendapat kenalan di luar UB juga," ujar Olin.

Olin menambahkan, ada beberapa hal yang harus diperhatikan oleh maba untuk dapat bertahan dan aktif di dalam LKM, salah satunya mengikuti organisasi yang diminati.

"Iklim organisasi juga berpengaruh, bisa membuat maba betah atau tidak. Jangan menyia-nyiakan kesempatan belajar yang bisa didapat di dalam organisasi," pungkas mahasiswi Sosiologi 2012 itu.(amk)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar